PRAKTIKUM LAPANGAN PRODI TEKNOLOGI PANGAN KE PT. BAMS DAN CV. YUASA FOOD BERKAH MAKMUR

Sabtu, 09 November 2024, mahasiswa prodi Teknologi Pangan angkatan 2023 berkesempatan melakukan kunjungan ke PT. BAMS (Banjarnegara Agro Mandiri Sejahtera) dan CV. Yuasa Food Berkah Makmur.  Kunjungan ini dalam rangka melaksanakan praktikum lapangan pada mata kuliah Satuan Operasi dengan tujuan supaya mahasiswa dapat mengamati alur proses produksi dan alat-alat produksi skala industri serta dapat mengaplikasikan ilmu yang didapat dalam kelas.

Kegiatan praktikum lapangan diawali dengan kunjungan PT. BAMS yang terletak di Banjarnegara. PT. BAMS merupakan perusahaan yang memproduksi keripik buah dan makanan kalengan. Rombongan tiba dan disambut oleh Pak Trisila dan Pak Suratman. Pengarahan mahasiswa dibagi menjadi dua grup berdasarkan rombel (rombongan belajar). Rombel 1 dijelaskan terkait company profile di ruangan dan rombel 2 dijelaskan terkait alur produksi. Mahasiswa mengamati alur proses produksi di PT. BAMS yang saat itu sedang memproduksi keripik mangga. Tahapan proses pembuatan kripik mangga yaitu buah mangga disortasi, dikupas, diiris, dilakukan penggorengan menggunakan vaccum frying, dan di packing.

Kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke CV. Yuasafood Berkah Makmur yang terletak di Wonosobo dan disambut oleh Pak Miftachudin dan Pak Muhaimin. CV. Yuasafood Berkah Makmur merupakan industri pangan yang memproduksi manisan carica dan makanan kemasan instan seperti mie ongklok. Mahasiswa dibagi berdasarkan rombel untuk dijelaskan terkait company profile dan mengikuti tour untuk mengamati alur proses produksi carica serta berinteraksi secara langsung dengan pelaku industri.

Praktikum lapangan ini tidak hanya menambah pengetahuan teroritis bagi mahasiswa namun juga memberikan pengetahuan keterampilan khususnya pada mata kuliah Satuan Operasi di prodi Teknologi Pangan. Kegiatan ini juga memberikan gambaran dan membekali mahasiswa untuk mengetahui proses produksi produk pangan di industri secara langsung.