Pendaftaran Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2025 Universitas Tidar

Bagi Mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Tidar yang belum mendapatkan beasiswa dan mau mendapatkan beasiswa. Dibuka Pendaftaran Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2025 bagi Mahasiswa Universitas Tidar.

Untuk Permohonan Surat Rekomendasi Beasiswa Bank Indonesia dari Fakultas Pertanian, silahkan klik link berikut: Form Surat Rekomendasi Beasiswa BI Tahun 2025 Faperta.

Pengumpulan berkas paling lambat hari Jumat, 24 Januari 2025 di subbagian Umum Fakultas Pertanian (Layanan Tata Usaha Faperta). Lengkapi syarat-syarat sebagaimana surat berikut:

Kiat Sukses Meraih Pendanaan P2MW (Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha)

Ikuti Pelatihan Kiat Sukses Meraih Pendanaan P2MW (Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha)

Pelaksanaan:
🗓️ Jumat, 24 Januari 2024
🕘 09.00 WIB – Selesai
💻 Online Zoom Meeting

Link: http://bit.ly/UNTIDARsuksesP2MW2025.

Penjaringan Calon Satgas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan UNTIDAR

Dalam  rangka  pembentukan   Satuan  Tugas  Pencegahan   dan  Penanganan   Kekerasan   di lingkungan Universitas Tidar (Satgas PPK Untidar) sebagaimana diamanatkan dalam Permendikbudristek Nomor 55 Tahun 2024 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Perguruan Tinggi, dengan ini kami mengundang dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa untuk berpartisipasi  mendaftarkan diri sebagai calon anggota Satgas PPK Untidar.

Segera daftarkan diri sekarang juga, mulai tanggal 20 Januari 2025 s.d 31 Januari 2025 melalui laman https://bit.ly/PendaftaranSatgasPPKUntidar2025.

Surat dan rincian lengkap sebagai berikut:

Sosialisasi Program Magang Internship Japan – Faperta UNTIDAR

Bagi Mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Tidar ada kesempatan Magang di Jepang.

Ikuti Sosialisasi Program Internship Japan – Faperta UNTIDAR, silakan bergabung di Zoom Meeting

Topik Meeting : Sosialisasi Program Internship Japan – FP UNTIDAR
Hari/Tanggal : Senin, 20 Januari 2025
Pukul : 14.00 WIB – Selesai
Link zoom : https://us06web.zoom.us/j/2018031616?pwd=5vUbKjnzsL78eeR3kGtk3QayDnwlt6.1
Password : 12345

ID : 201 803 1616

Perpanjangan Pendaftaran Konversi KKN Tahun 2024

Pendaftaran konversi KKN Tahun 2025 yang akan dibuka mulai tanggal 16 Januari 2025 sampai dengan 19 Januari 2025.

Adapun persyaratan adalah:

  1. Surat permohonan konversi dari Fakultas
  2. Sertifikat bukti kepesertaan kegiatan mahasiswa yang akan dikonversi
  3. Mahasiswa mendaftar Konversi di laman https://kkn.untidar.ac.id dan pilih pendaftaran konversi
  4. Mengunggah dokumen syarat nomor 1 dan nomor 2

Program-program yang bisa di konversi adalah:

  1. PPK Ormawa
  2. PHP2D
  3. Program Beasiswa Bank Indonesia – Generasi Baru Indonesia (GenBI)
  4. Program Pendampingan Wirausaha (HIPMI)
  5. Program lain yang disetujui / mendapat persetujuan dari LPPM

B

Hasil Akhir Seleksi (Kelulusan) Pra Sanggah Pada Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Tahun Anggaran 2024

Pra Sanggah Pada Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Tahun Anggaran 2024

Pengumuman Nomor 0558/A.A3/Kp.01.01/2025 Tentang Hasil Akhir Seleksi (Kelulusan) Pra Sanggah Pada Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (Cpns) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi Tahun Anggaran 2024 Tanggal 12 Januari 2025, sebagai berikut:

Lampiran Hasil Seleksi CPNS lengkap, silahkan Klik disini.

Selamat dan sukses kepada Dosen dan Tenaga Kependidikan Pranata Laboratorium Pendidikan di Fakultas Pertanian Universitas Tidar yang lolos Seleksi CPNS.

Dosen:

Program Studi S1 Gizi

1. Listhia Hardiati Rahman (S2 Gizi)

      Program Studi S1 Agribisnis:

      1. Reismaya Wanamertan Nugroho (S2 Agribisnis)
      2. Zulaikha Anugraheni (S2 Ekonomi Pertanian)
      3. Isna Tustiyani (S3 Ilmu Pertanian)
      4. Muhammad Juwanda (S3 Ilmu Pertanian)

      Program Studi S1 Agroteknologi:

      1. Marifa Ibrahim (S2 Agrotekologi)
      2. Dhea Sashinta Ashari (S2 Agrotekologi)
      3. Sayyidah Afridatul Ishthifaiyyah (S2 Pemuliaan Tanaman/S3 PMDSU)
      4. Ade Nendi Mulyana (S2 Pengendalian Hama)

      Tenaga Kependidikan:
      1. Nur Annisa Sistianingsih (Pranata Laboratorium Pendidikan Peternakan)
      2. Ayu Nur Annisa Ramadhan (Pranata Laboratorium Pendidikan Teknologi Pangan)

      Hasil Akhir Seleksi (Kelulusan) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Tahun Anggaran 2024 Periode I

      Pengumuman Hasil Akhir Seleksi PPPK, sebagai berikut:

      Lampiran Hasil Seleksi PPPK lengkap, silahkan Klik disini.

      Selamat dan sukses kepada Dosen dan Tenaga Kependidikan Fakultas Pertanian Universitas Tidar yang lolos PPPK.

      Dosen
      Program studi S1 Peternakan
      1 Ayu Rahayu, S.Pt., M.Sc.
      2 Ir. Widitya Tri Nugraha, S.Pt., M.Sc., IPP


      Program studi Akuakultur
      1 Abdul Qadir Jailani, S.Kel., M.P.
      2 Muhammad Tri Aji, S.Kel., M.P.


      Tenaga Kependidikan
      1 Karta
      2 Ahmadi, S.P.
      3 Alfian Afni Rahman, S.E.
      4 Diyah Safitri, S.E.
      5 Yosuana Dewi Cenderawasih, S.Sos.
      6 Dias Krisna Arvianto, S.IP.
      7 Dika Ayu Mandiri, A.Md.


      Pembayaran UKT Semester Genap TA 2024-2025 UNTIDAR

      Untuk Panduan Pembayaran UKT silahkan KLIK DISINI

      Pengambilan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM-ATM) Fakultas Pertanian Tahun Angkatan 2024

      Kartu Tanda Mahasiswa (KTM-ATM) Fakultas Pertanian

      Tahun Angkatan 2024

      Daftar Peserta dan Jadwal Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Tambahan Seleksi Penerimaan CPNS Kemdikbudristek TA 2024 – UNIVERSITAS TIDAR

      Informasi lebih lengkap bisa klik link berikut ini https://casn.kemdikbud.go.id/cpns/cpns2024.