Fakultas Pertanian Untidar Hadiri Kick-Off Meeting dan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama FIND4S Project di The 4th ISFA 2024

Semarang, 02 Oktober 2024 — Fakultas Pertanian Universitas Tidar (Untidar) turut berpartisipasi dalam Kick-Off Meeting dan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama FIND4S Project yang digelar bersamaan dengan The 4th International Symposium on Food and Bio Diversity (ISFA) 2024 di Universitas Diponegoro (Undip). Faperta Untidar diwakili oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Dr. Lilis Hartati dan Koordinator Prodi Teknologi Pangan, Pradipta Bayuaji Pramono, S.Pt., M.Sc..

Kerjasama ini mengusung tema “Enhanching Higher Education Capacity for Sustainable Data-Driven Food System in Indonesia – FIND4S (Find Forces)”, yang berfokus pada peningkatan kapasitas pendidikan tinggi melalui kerjasama internasional. Program ini melibatkan total 11 anggota universitas konsorsium, yang terdiri dari tujuh universitas dari Indonesia dan empat universitas dari Eropa.

Universitas-universitas dari Indonesia yang terlibat dalam FIND4S adalah Universitas Diponegoro (UNDIP), Universitas Semarang (USM), Universitas Nasional Karangturi (UNKARTUR), Universitas Tidar (UNTIDAR), Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS), Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG), Universitas PGRI Semarang (UPGRIS). Konsorsium Eropa beranggotakan  Katholieke Universiteit Leuven – Belgia, University College Dublin – Irlandia, Universidade Católica Portuguesa – Portugal, Hochschule Anhalt – Jerman.

Peluncuran Program Kolaborasi Internasional FIND4S oleh Konsorsium Indonesia yang diketuai  Fakultas Peternakan dan Pertanian (FPP) Undip, yang merupakan inisiator program, dilaksanaan bersamaan dengan acara ISFA 2024. Melalui FIND4S, diharapkan terbentuk sistem pangan berbasis data yang dapat mendukung pembangunan pangan berkelanjutan di Indonesia.

Program FIND4S dirancang untuk mencapai dua tujuan utama dalam membangun ketahanan pangan Indonesia yaitu pembangunan Sistem Pangan Berbasis Data. Program ini akan mengembangkan kurikulum inovatif yang memperkuat penggunaan data untuk menciptakan solusi berkelanjutan di sektor pangan. FIND4S akan melibatkan penguatan kelembagaan pendidikan tinggi agar mampu menghasilkan lulusan yang siap berkontribusi dalam sistem pangan berkelanjutan di Indonesia.

Dengan kerjasama internasional ini, Fakultas Pertanian Untidar berharap dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan riset dalam bidang pangan dan pertanian, serta memperluas wawasan mahasiswa dan dosen dalam menghadapi tantangan global dibidang ketahanan pangan.

Keterlibatan Fakultas Pertanian Untidar dalam Program FIND4S ini mencerminkan komitmen universitas untuk berkontribusi dalam pembangunan sistem pangan yang berkelanjutan. Melalui kolaborasi yang kuat antara universitas dalam dan luar negeri, Untidar bersama anggota konsorsium lainnya berharap dapat menciptakan inovasi dan solusi konkret untuk meningkatkan ketahanan pangan dan daya saing sektor pertanian Indonesia ditingkat global.

Penulis : Yusnia Diniari