Pertandingan Persahabatan Bulutangkis: Faperta Untidar dan Fapet UGM di GOR Djarum Magelang

GOR Djarum Magelang menjadi saksi hangatnya hubungan antar Fakultas Pertanian Universitas Tidar (Faperta Untidar) dan Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada (Fapet UGM), Sabtu (04/01).
Pertandingan persahabatan bulutangkis yang digelar hari itu tidak hanya menjadi ajang kompetisi olahraga, tetapi juga momen untuk mempererat silaturahmi, meningkatkan jiwa sportivitas, dan memperkuat kerja sama antar kedua fakultas.
Sebagai tuan rumah, Faperta Untidar menyambut kedatangan tim Fapeta UGM dengan hangat. Dengan memanfaatkan lima lapangan yang tersedia, kegiatan ini diikuti oleh 40 peserta, masing-masing fakultas mengirimkan 20 perwakilan terbaiknya. Pertandingan yang melibatkan berbagai kategori, seperti ganda putra, ganda putri, hingga ganda campuran, berlangsung seru dan penuh semangat.
“Ajang ini bukan hanya soal menang atau kalah, tetapi bagaimana kami saling mendukung, berinteraksi, dan memperkuat hubungan baik di luar konteks akademik,” ujar salah satu pemain dari Fapet UGM.



Suasana GOR Djarum terasa penuh keakraban. Setiap smash yang terarah, dropshot yang cermat, hingga rally panjang di lapangan mengundang tepuk tangan dari para pendukung. Meskipun terdapat persaingan di lapangan, jiwa sportivitas tetap menjadi sorotan utama.
Perwakilan dari Faperta Untidar menyampaikan, “Kami senang bisa menjadi tuan rumah pertandingan ini. Semoga kegiatan seperti ini bisa rutin diadakan sebagai cara untuk menjaga hubungan baik antar fakultas.”
Pertandingan ini adalah wujud dari semangat kebersamaan. Tidak hanya melatih fisik, tetapi juga melahirkan pengalaman dan kenangan baru bagi para peserta. Momen istirahat di sela pertandingan pun diisi dengan obrolan ringan dan canda tawa antar pemain, menciptakan suasana yang lebih akrab.
“Kami berharap ajang ini menjadi inspirasi untuk menjalin kerja sama di bidang lain, termasuk dalam kegiatan akademik dan penelitian,” ungkap salah satu dosen pendamping dari Faperta Untidar.
Melalui kegiatan ini, baik Faperta Untidar maupun Fapet UGM berkomitmen untuk terus mendukung kolaborasi lintas universitas. Pertandingan persahabatan seperti ini diharapkan menjadi agenda rutin yang mampu menghubungkan civitas akademika dengan semangat kebersamaan yang lebih erat.
Pertandingan mungkin berakhir, tetapi semangat yang tercipta di GOR Djarum Magelang akan terus hidup sebagai pengingat bahwa di balik kompetisi, ada persahabatan yang jauh lebih berharga.